Senin, 27 April 2020

Ramadhan's Project (Revisi Batas Akhir Pengumpulan)


Bismillah..


Menilai peserta dari #yukmembaca #yuk meringkas masih kurang dari permintaan pihak sponsor (hadiah),   maka pihaknya meminta kami untuk memperpanjang batas waktu pengumpulan ringkasan sampai dengan 15 Ramadhan 1441.

Kendati seperti ini maka kami mempersilahkan kepada peserta yang pada tanggal 2 Ramadhan 1441 H telah mengumpulkan ringkasan untuk meninjau ulang hasil ringkasannya kemudian dikirimkan kembali pada tanggal tersebut (bila mau,  namun apabila sudah merasa cukup dengan ringkasan yang pertama maka tidak mengapa).

Kami mohon maaf atas keterlambatan informasi, namun semua ini diharapkan dapat menjadi motivasi untuk kita semua agar terus meningkatkan potensi diri, semangat dalam membaca, dan menulis.

Jazzakumullahu Khairan atas perhataiannya.
- Admin beakhoirperson.

Kamis, 23 April 2020

"Kabar gembira dari Ramadhan"

Astaghfirullah Wa Atuubu Ilaih..
Aku memohon ampun kepadaMu dan aku bertaubat kepadaMu..

Ramadhan bulan penuh keberkahan..
Allah jadikan malamnya penuh dengan kemuliaan..
Allah janjikan ampunan bagi ia yang berpuasa dengan iimaanan dan ihtisaaban..
Menahan diri dari haus,  lapar,  dan setiap hal yang membatalkan..
Menghiasi diri dengan rasa sabar, istiqamah, dan ketaqwaan..

Kita bukan orang yang sudah cukup bekal akan pengalaman..
Tapi kita adalah hamba lemah dan fakir yang selalu butuh pertolongan..
Dari Rabb semesta alam yang Maha mengabulkan..
Mari meminta agar ibadah kita pada bulan ini dapat maksimal dilakukan..

Semoga setelah 30 hari dari malam pertama ramadhan, 
Akan kudapati cerita indah dalam berkhalwat dengan Rabb semesta alam..
Dan akan kudengar pula cerita indah dari setiap muminin dan muminat dalam berkhalwat dengan Rabb semesta alam..

Dengan pertolongan Allah,  dengan izin Allah..
Bismillah,  Mari memaksimalkan diri di bulan ini..
Ramadhan Mubaarak In Syaa Allah..

- Bintu Haris

*iimanan : atas dasar keimanan
*ihtisaban : berharap pahala dari Allah

Kamis, 09 April 2020

“Membaca Yuk” (BeAKhoirPerson Ramadhan's Project)

بسم الله الرحمن الرحيم

“Membaca Yuk”

BeAKhoirPerson Ramadhan's Project’

Teman-teman sesama muslim,  untuk mengisi waktu kita semua menjelang ramadhan ini alangkah indahnya bila kita mengisinya dengan hal-hal bermanfaat.
Maka www.beakhoirperson.blogspot.com berniat mengajak teman-teman semua untuk membaca online bersama..

❔ Bagaimana caranya? 
Kami akan mengupload tiga pdf buku islami,  yang sudah kami pilih, kemudian teman-teman yang berminat untuk "baca online bersama" boleh memilih salah satu dari ketiga buku tersebut dan membacanya di rumah masing-masing. 

❔Berapa lama waktu kita membaca? 
Kita akan membaca online bersama dalam waktu 14 hari dari besok 17 Syaban 1441 H sampai tanggal 2 Ramadhan 1441 H. Pada tanggal tersebut pula teman-teman diharapkan mengirimkan "Ringkasan Buku" tersebut. 

📄Syaratnya ?

1. Teman-teman cukup membaca salah satu pdf buku yang kami upload di blog "www.beakhoirperson.blogspot.com" dalam waktu 14 hari.
2. Teman-teman mengirimkan "Ringkasan Buku" dengan ketentuan minimal 1 halaman,  maksimal 5 halaman dalam bentuk paragraf dan diketik komputer.
3. Syarat penulisan :  font Times New Roman, ukuran 12, spasi 1, disimpan dalam bentuk dokumen pdf dengan format: (Ringkasan Buku Yang Dipilih_Nama Penulis), serta menyertakan nama dan alamat email di dalam dokumen ringkasan yang dikirimkan.
4. Ringkasan dikirimkan ke email kami beakhoirperson@gmail.com dengan subject : “Saya Ikut Be A Khoir Ramadhan Project’s_(sebutkan judul buku yang dibaca dan diringkas)”

❔Bingkisannya ?                                                                                                                                         In Syaa Allah, akan ada bingkisan  bagi “Ringkasan Terbaik 1  dan 2” berupa  :
·       Kitab Tafsir Ustadz Firanda Juz 27 dan 30 + Pulsa 100.000 (Ringkasan Terbaik 1)
·       Kitab Tafsir Ustadz Firanda 30 + Pulsa 50.000 (Ringkasan Terbaik 2)*
*: Kalau persediaan tidak ada maka bingkisan kitab diganti dengan kitab lain yang setara harganya. Serta keputusan pihak kami atas ringkasan terbaik 1 dan 2 tidak dapat diganggu gugat.


❔Pilihan Buku Bacaan
1. Buku Pdf 1: Meraih Surga Bulan Ramadhan (Kami download dari https://www.alquran-sunnah.com/download/file/203-meraih-surga-di-bulan-ramadhan.html )
Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi37IZwoWsSUrlWzHbZ0LPFyTNUsQXn8ThuhxBmTcSUUMHjMBAYhn4G34rR7tKCcf3MlOTREK2h2iRqri-8ljHIrUfVslLFvajh1Nn-H9Mjp89HU9OKxW3tzlK3GhOoEKugPa5Ch5Q8AI4a/s320/BukuPdf1.png

2. Buku Pdf 2 : 24 Jam Di Bulan Ramadhan (Kami download dari  https://rumaysho.com/23481-dua-buku-gratis-ramadhan-bersama-nabi-dan-24-jam-di-bulan-ramadhan.html  )

Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiGDlqBD853oll9KL-8nV9jnJSLAY5SOHaCcUq_THf58RuiAzjt7msxif9Ujb_MhAQGrc6CSRT1eaUzKw6J3fuFwQO4hwLGGq76glHTXdvwee9DFtjJm1VxzbEznlBsxzzV5y3QY9X7z5lb/s320/BukuPdf2.png

Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjtAVhELXMNZstzbOe0VJs5m7qLR6DeyBAx_rxjPnh9R2sCAD7Xcy24wXdiSHOKWO-qJBhLlqbdZQ5xwaHBp64qqy1S35azjk5scR2vicYMVDuU_HEpKJvnV3vx1NHceXGOIz1e77yFUPjn/s320/BukuPdf3.png

❔Pertanyaan
Apabila terdapat pertanyaan teman-teman boleh mengirimkan pesan melalui direct message ke instagram @beakhoirperson.com atau pesan email ke beakhoirperson@gmail.com .

❔ Tambahan
·       Ramadhan's Project Kami tidak dipungut biaya apapun.
·       Ringkasan yang dikirimkan merupakan ringkasan sendiri bukan hasil karya orang lain.
·       Ringkasan buku yang dikirimkan  menjadi hak milik kami.
·       Apabila tidak dapat mendownload pdf buku di blog maka opsi yang kami berikan adalah :

1. Teman-teman boleh mendownload dari blog asli tempat kami mendownload buku pdf tersebut dengan keyword sesuai judul buku.

2.  Teman-teman boleh meminta buku dan mengirimkan alamat email melalui dm instagram, In Syaa Allah akan kami kirim langsung pdf buku Via Email dengan batas waktu maksimal permintaan satu hari setelah poster disebarkan.

#HayyaNaqro #MembacaYuk #MeringkasBuku
#HayyaNaqro #MembacaYuk #MeringkasBuku

Buku Pdf 3 : Birrul Walidain, Mudik, dan Corona (didownload dari kotamagelangmengaji.com)

Buku Pdf 2 : 24 Jam di Bulan Ramadhan (didownload dari Rumaysho.com)

Buku Pdf 1 : Meraih Syurga di Bulan Ramadhan (didownload dari blog alquran-sunnah.com)

Rabu, 08 April 2020

'Antara Bersyukur dan Bersabar'

Bismillahirrahmaanirrahiim..

Allah تعالى berfirman dalam al quran :

((Dan (ingatlah juga) tatkala Tuhan kalian memaklumatkan, “Sesungguh­nya jika kalian bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepada kalian; dan jika kalian mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.")) - Surat Ibrahim ayat 7.

((Dan Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar)) - Surat Al Baqarah ayat 155.

"Yuk kita tuliskan daftar rasa syukur kita hari ini !"

Bersyukur bahwa hari ini Allah masih memberikan kesempatan untuk bernafas di dunia ini..
Bersyukur bahwa hari ini Allah masih memberikan kesempatan untuk shalat subuh..
Bersyukur bahwa hari ini Allah masih memberikan kesempatan berkumpul bersama Ibu,  Bapak,  dan adik-adik di meja kecil kala sarapan pagi..
Bersyukur bahwa hari ini Allah masih memberikan kesempatan membaca Al Quran..

Dan masih banyak rasa syukur atas nikmat Allah yang sangat banyak yang telah dilimpahkanNya sampai saat ini.

Alhamdulillah atas segala nikmatNya.

"Yuk kita tuliskan daftar rasa sabar kita hari ini !"

Bersabar bahwa hari ini diberi nikmat tetap duduk di rumah untuk memanfaatkan waktu..
Bersabar bahwa hari ini masih diberi nikmat untuk belajar walau belajar dari rumah tapi masih diberi kesempatan menimba ilmu..
Bersabar bahwa hari ini masih diberi nikmat untuk tasmi' Al Quran dengan Ustadzah  walau melalui aplikasi di internet..
Bersabar bahwa hari ini masih bisa menjaga silaturahmi dengan teman walau lewat pesan elektronik..

Setiap hamba Allah..
✨Pasti telah Allah takdirkan bagi mereka "nikmat" yang harus disyukuri dan "cobaan" yang harus dihadapi dengan bersabar.

✨Syukur dan Sabarlah yang harus dirasakan untuk setiap nikmat atau musibah yang hari ini menimpa Kita atau bahkan menimpa setiap hamba-hamba Allah lainnya di muka bumi ini.

✨Bersyukur karena Kita masih ada di dunia ini untuk mengejar amalan-amalan baik untuk akhirat kelak,  untuk mengumpulkan bekal agar melewati perjalanan setelah hari kiamat kelak dengan mudah dan lancar (In Syaa Allah).

😩Mungkin hari ini para laki-laki tak bisa lagi melakukan sholat berjamaah di masjid setiap sholat lima waktu sebagaimana hari biasanya.
😍Namun harus tetap bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk sholat berjamaah di rumah bersama keluarga.

😩Mungkin hari ini sebagian orangtua ada yang tak bisa bekerja ke kantor atau ke pasar.
😍Namun harus tetap bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk tetap bekerja dari rumah.

😩Mungkin hari ini sebagian pelajar dan mahasiswa ada yang tak bisa belajar langsung dengan guru dan dosen.
😍Namun harus tetap bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk tetap belajar dari rumah.

😩Mungkin hari ini sebagian orang ada yang tak bisa bersilaturahmi langsung mengunjungi sanak saudara.
😍Namun harus tetap bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk tetap bersilaturahmi walau hanya lewat telpon genggam atau pesan elektronik.

✨Dan banyak "mungkin-mungkin" lainnya yang terjadi pada hari ini namun Allah Taala (Rabb semesta alam ini) masih memberikan opsi atau pilihan lain yang dapat menggantikannya.

❔Agar apa? tentunya, agar kita dapat memanfaatkannya sebaik mungkin. 
❔Untuk apa? tentunya untuk menjadikannya wasilah dalam rangka meraih ketaatan kepadaNya,  bukan untuk leha-leha sehingga menjerumuskan pada lubang maksiat kepadaNya.

🌌Hari ini,  Allah masih berikan kesempatan dengan menghadirkan pilihan (opsi) lain di tengah tersebarnya wabah hampir di seluruh dunia, tapi tetap Alhamdulillah 'Alaa Kulli Haal.

Alhamdulillah,  belum malaikat maut, atau terbitnya matahari dari barat, atau hari kiamat yang kita hadapi.

Karena kalau yang terjadi adalah salah satu diantara tiga itu.
Masih adakah opsi (pilihan lain) untuk jiwa ini mencari amalan baik sebanyak mungkin? 
Masih adakah opsi (pilihan lain) untuk jiwa ini meminta ampun atas setiap dosa yang telah dilakukan selama berada di dunia ini?

Selama Allah masih memberikan kesempatan lain pada hari ini,  maka hendaknya setiap hamba Allah memaksimalkannya.

📄Sholat lima waktu sekhusyu mungkin,  berdzikir kepada Allah sebanyak mungkin (dengan menghadirkan hati), tilawah, menghafalmentadabburi al-quran semaksimal mungkin,  birrul waalidain (berbakti kepada orangtua), puasa senin kamis (atau yang merasa masih punya hutang puasa,  boleh dibayar mumpung aktivitas sedang di rumah), bertafakkur (mengingat hutang atau dosa apa yang belum dibayar atau belum dimintakan maaf atasnya), berthalabul 'ilm (mendengar ceramah ustadz atau ustadzah), bersedekah,  dan masih banyak lagi hal-hal wajib atau sunnah atau mubah lainnya yang dapat dilakukan.

Wallahu A'lam Bis Shawab.

Ya Allah,  berikanlah setiap hamba-hambamu rasa sabar dan syukur yang tak terputus kepadaMu. Aamiin.

11.30 WIB
20 Maret 2020
#Hamba Allah 

Menikah itu... Untuk ibadah :)

Ada sebuah nasihat yang pernah kudengar , katanya...

"Menikah itu,  untuk ibadah."

Bukan sekedar mencapai sebuah rasa yang belum pernah dirasa.

Bukan sekedar mewujudkan mimpi digandeng laki-laki shalih,  dibimbing laki-laki berilmu,  dimanjakan laki-laki gentle, dan lain-lain.

Bukan sekedar mewujudkan mimpi digandeng perempuan shalihah,  didiampingi perempuan berilmu,  dimanjakan perempuan  berhati lembut,  dan lain-lain.

Tapi,  menikah itu adalah bentuk ketaatan pada Allah, untuk memenuhi perintahnya.

Serta untuk diri yang ingin mencari salah satu jalur menuju Syurga, untuk diri yang ingin menjaga ketakwaan bersama seseorang yang juga ingin menjaga ketakwaannya pada Allah.

Karena kalau menikah dengan alasan hawa nafsu dunia saja,  maka cinta itu bisa hilang,  laki-laki yang sholih suatu hari bisa diganggu syeithan,  ilmu yang diberikan suatu hari bisa saja terlupakan,  kegentle-annya pun bisa jadi hilang sebaliknya juga perempuan.

Inilah kenyataannya.

Maka semua itu harus kita kembalikan  karena Allah,  terutama untuk meraih Syurga Allah.
Jangan suka tertipu dengan kisah-kisah romansa atau pemandangan-pemandangan indah pasangan-pasangan yang baru menikah,  semua itu ada fasenya.
Maka kalau kamu menikah karena Allah,  seberat apapun fase yang nantinya akan kamu hadapi,  in syaa Allah kamu akan kembalikan semuanya kepada Allah.

Allah yang telah memberikan kita petunjuk berupa Al-Quran dan Sunnah.
Allah yang telah memberikan kita kesabaran dan rasa syukur yang luas.
Allah yang telah mengajarkan akhlak dan ilmu.
Allah yang telah memerintahkan ibadah dan muamalah.
Semua sudah diatur,  kita tinggal ikuti jalurnya,  dan menghindar dari godaan iblis dari jin dan manusia.

29 Maret 2020
-bintuharis